Ticker

6/recent/ticker-posts

Advertisement

Gubernur Rohidin Memastikan Kelanjutan Tol Bengkulu - Lubuklinggau

Bens Indonesia, Bengkulu - Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah mengungkapkan, hasil rapatnya dengan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN), Suharso Monoarfa, dan Kepala BPN pusat mengenai pembangunan jalan Tol Bengkulu - Lubuklinggau yang mencapai 95,8 KM.

Rohidin memastikan, bahwa proyek pembangunan jalan tol tersebut akan dilanjutkan dalam waktu dekat.

"Kami telah memastikan dalam rapat kemarin bahwa pembangunan jalan tol Bengkulu - Lubuklinggau akan dilanjutkan menggunakan anggaran APBN. Kami berharap proyek ini dapat diteruskan segera, termasuk dengan dukungan infrastruktur dari APBD. Proyek ini diperkirakan akan dilanjutkan pada tahun 2025 atau 2026," ungkap Gubernur Rohidin pada Selasa (16/4/2024).

Selain itu, Rohidin juga menyebutkan bahwa beberapa ruas jalan Tol telah masuk dalam rencana kerja yang telah disetujui oleh Pemerintah Pusat. 

"Beberapa ruas tol telah disepakati untuk dimasukkan dalam rencana kerja pemerintah pusat tahun ini, yang diperkirakan akan dilaksanakan pada tahun 2025 atau 2026," tambahnya.

Saat ini, pembangunan jalan tol Bengkulu - Lubuklinggau baru mencapai seksi pertama sepanjang 17,5 KM dari Kota Bengkulu hingga Taba Penanjung (Bengkulu Tengah). Proyek ini awalnya direncanakan dengan total panjang 95,8 KM yang dibagi dalam 3 seksi. [Hsn]

Posting Komentar

0 Komentar